Twitter

Tempat wisata di medan

Posted by dessy - -

karena pacar saya sekarang lagi ada di Medan, sekalian aja bikin journal soal kota cantik yang satu ini, beberapa tempat yang saya harap sekarang bisa saya datengin bareng dia yaitu beberapa tempat ini :

Danau Toba

Danau yang dipercaya sebagai tempat berdiamnya Namborru (tujuh dewi leluhur Suku Batak) adalah danau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara.Danau Toba sejak lama menjadi daerah tujuan wisata penting di Sumatera Utara. Danau ini lebih mirip lautan dibandingkan danau. Suasana yang adem dan menyegarkan, pemandangan yang indah dan memesona, dengan pegunungan yang mengelilingi daerah ini. pengunjung dapat menikmati  keindahannya dengan berenang atau pun menyewa perahu motor, mengitari sekitar danau. Di sore hari, pengunjung dapat menikmati suasana yag lebih hening dengan  pemandangan cahaya matahari terbenam yang begitu indah.

Transportasi menuju danau toba dari medan :
  • Dengan menggunakan mobil sewaan dari kota Medan, Anda dapat mencapai Parapat dalam waktu kurang lebih 4 jam. Parapat terletak sekitar 185 kilometer jauhnya dari ibu kota Sumatra Utara. 
  • kalo dari airport, jalan kaki keluar dari airport ke jalan besar paling sekitaran 10 menit, baru cari angkot warna kuning no.64 utk tujuan ke terminal amplas. dari terminal amplas, cari bus sejahtera atau intra untuk tujuan ke parapat. ongkosnya plg sekitaran 22rb saja sampai di parapatnya, perjalanan sekitaran 4 jaman. bus ini akan berhenti di siantar sebentar untuk naik turunin penumpang. tiba di parapat, minta berhenti di pelabuhan tiga raja atau ajibata. terus naik kapal yg nyebrang dengan tujuan ke tuk2.. cm bayar 7rb saja, dan minta di drop di bagus bay penginapan , atau di carolina cottage. murah meriah di tuk2 nginap, dan dapat view + kamar dekat dengan danau langsung..  kemudian utk wisata di sekeliling samosirnya, bisa naik motor yg disewain seharian sekitaran 100 rban full dgn bensin, atau naik mobil sewa seharian sekitaran 400rban
Hotel atau penginapan murah di Danau Toba :
  1. Bagus Bay 
Selain Murah ( rate dari Rp.20.000 - Rp.150.000  ) pemandangannya langsung ke danau

    2. Calolina Cottage

Klo yang ini emang lebih mahal ( rate Rp. 200.000 - Rp 250.000 ) tapi penginapannya juga emang lebih bagus, cocok buat orang bulan madu.


TANGKAHAN

Disini sih yang menarik naek gajahnya itu dan pemandangannya yang masih alami, ada yang bilang tangkahan adalah "the hidden paradise in north sumatera" dan yang gak kalah kerennya, Tepat di seberang dari Lodge Jungle ada sebuah gua kecil dengan sumber air panas yang menuangkan air panas ke dalam sungai.. Ada log besar diikat di tepi sungai yang memugkinkan Anda untuk berbaring dan menikmati campuran dari mata air panas dan air dingin mengalir ke sungai. disini juga ada penangkaran gajah sumatera yang terancam punah buat masuk ke kamp elephant nya kita cuman membayar tiket Rp.20.000, and you can help save the asian elephants, dan buat tracking ke bukit lawang naek gajah harganya :


1 jam perjalanan Rp 160.000 per orang
2 jam perjalanan Rp 300.000 per orang
3 jam perjalanan Rp 420.000 per orang
For more information and prices for longer tracks contact the Elephant Jung"le Patrol via their website www.elephantjunglepatrol.com .
dan yang gak kalah menarik di tangkahan untuk menyebrang sungai kita harus menggunakan rakit seperti ini
bayarnya cuman Rp. 10.000 untuk menyebrangi semua sungai yang ada sepuasnya selama tiga hari.

Transportasi menuju Tangkahan dari medan :

Dari Medan hanya ada 2 bus hari berangkat dari Terminal Bus Pinang Baris, berangkat pukul 10:00 dan 13:00 perjalanan sekitar 4,5 - 5 jam (lebih lama jika hujan). Biayanya cuman Rp 15.000 per orang, dan Bus meninggalkanTangkahan pada 7:30 dan 2:30 untuk kembali ke Medan.

Hotel atau penginapan murah di Tangkahan :

Sebenernya disini sudah tersedia beberapa penginapan yang eksotis seakan kita itu tarzan karena letaknya yang benar - benar di hutan, tapi menurut saya sih " Jungle Lodge " yang paling menarik, Dengan 6 bungalow yang menghadap ke Sungai Buluh. Dengan balkon restoran besar yang menghadap ke sungai dan hutan.
ini beberapa gambarnya :

harga kamar mulai dari Rp 85.000 - Rp, 100.000 Mereka juga memiliki ruang keluarga, 2 kamar berdampingan yaitu Rp 155.000 per malam.

Brastagi

Dari samosir kita bisa langsung naik ke brastagi, bisa naik angkot atau sewa mobil.,gak mahal kok kalo angkot, paling sekitaran 20rban, bisa melalui lembah dan tebing yang indah sekali pemandangannya.. dan bisa minta singgah di sipiso-piso (air terjun tertinggi di indonesia)

dan simalem resort( view danau toba dari atas gunung),

di brastagi sendiri, kita bisa menikmati mandi air belerang di lau debuk2, dan trekking di gunung sibayak dan gunung sinabung..

Leave a Reply